Tess Kelly (Bahasa Indonesia)

Let’s spend a post sharing Antariksa’s Indonesian translation for our post about Tess Kelly’s workshop and exhibition opening, and her profile. We really appreciate this, Antariksa!

Workshop dan pameran Tess Kelly begitu menyenangkan

Workshop fotografi kreatif dan pembukaan pameran Tess Kelly berlangsung pada 23 Februari. Kami sangat gembira dengan penjelasan dan dokumentasi indah yang dia siapkan. Banyak fotografer datang ke Studio Kura, tetapi yang paling menarik adalah melihat bagaimana perbedaan teknik setiap fotografer.

64504_340893489354816_1310621084_n

488075_340893356021496_1955954374_n
Gaya minimalis Tess cocok-sempurna dengan rumah tradisional Jepang.

488032_340893352688163_1479185701_n
Sesudahnya, kami semua berangkat memotret. Semua orang memotret gambar-gambar bagus.

533110_340893546021477_1367105616_n

11214_340893336021498_551713883_n
Lalu, pesta pembukaan dimulai.

2013-02-23 18.54.21
Terima kasih kami kepada Ken Egami yang telah menerjemahkan teks puitis yang ditulis Tess untuk pembukaan pameran.

2013-02-23 19.17.30
Kami senang bertemu dengan Antariksa, peneliti seni Indonesia, yang tengah mengikuti program residensi di Fukuoka Asian Art Museum! Miyamoto, tokoh seni Fukuoka, juga hadir. Malam itu menjadi sebuah perbincangan tentang dunia seni di Melbourne, Yogyakarta, Hongkong, Fukuoka, dan Itoshima.

DSC_1811.JPG
Orang-orang begitu gembira, dan mulai menari.

DSC_1805.JPG

Tess Kelly (lahir 1986 di Australia) Residensi: Februari, 2013

Tess Kelly adalah fotografer Australia, tinggal dan bekerja di Melbourne.

Melalui fotografi, Tess telah menjelajahi benda dan ruang singular, dan dengan berkonsentrasi pada benda dan ruang itu sendiri, ia menyederhanakan dan mengungkap kesubtilan dan kerumitannya. Dengan menghapus konteks subjek dan mebuang elemen-elemen yang tidak perlu dan tidak menarik, esensi subjek dan simbologinya menjadi lebih hadir. Karyanya adalah sebuah respon visual-emotif alih-alih suatu penglihatan akan “realitias” akrab tentang eksterior subjek. Gagasan dan ekspresi menegaskan dirinya sendiri dalam benda-benda tunggal yang jauh dari sederhana.

tess5 tess6 tess2 tess1 tess7 tess4

Pendidikan

  • 2010 Bachelor of Arts (Photography), Royal Melbourne Institute of Technology, Melbourne, Australia

Pameran

  • 2011-2012 Retail Hanging, ‘Poppies’. NOMAD Project space, Albert Park, Victoria.
  • 2011 Duo show, ‘The Lines Between Us’. Colour Factory Gallery, Fitzroy, Victoria.
  • 2010 Group show, ‘Blow Up’. Graduate Exhibition, RMIT BA Photography. Guildford Lane Gallery, Melbourne, Victoria
  • 2008 Solo show, Photography Still Life and Landscapes. Creative Media Gallery, RMIT University, Melbourne, Victoria

Penghargaan

  • 2010 L A Baillot Memorial Trust 2010 Award, Most Promising Final Year Graduate, BA Photography
  • 2008 RMIT Student Excellence, Studio Folio Award

Publikasi

  • 2011 ‘Precious Threads’, Anisha Bhoyro.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *